Lomba Menulis Cerita Rakyat - Kesengsemlasem



Deadline 20 Agustus 2018

Dalam rangka merayakan keberagaman budaya Lasem, Rembang, dan sekitarnya,Kesengsem Lasem menggelar sayembara berjudul “Lomba Menulis Cerita Rakyat 2018”. Seperti kita tahu, seiring berkembangnya zaman, budaya tradisional di wilayah-wilayah Indonesia semakin memudar. Beberapa sudah terdokumentasi dengan baik, beberapa tinggal menunggu hilang lalu punah. Oleh karena itu, Kesengsem Lasem ingin mendokumentasikan budaya Indonesia, dalam hal ini cerita-cerita rakyat Lasem dan Rembang, melalui sayembara. “Lomba Menulis Cerita Rakyat 2018” ini akan digelar mulai 20 Juli 2018 hingga 20 Agustus 2018. Tiap orang bisa ikut-serta. Tidak terbatas pada warga Lasem dan Rembang, tetapi terbuka untuk siapa saja yang berstatus Warga Negara Indonesia berusia di bawah 25 tahun. Kami memberikan ruang bagi kamu generasi muda untuk berkembang di dunia penulisan.

Bagi kamu yang tumbuh dalam cerita-cerita rakyat Lasem dan Rembang tapi selama ini cerita tersebut hanya sekadar cerita lisan, tuliskanlah dan kirimkanlah. Silakan mengirimkan karya kalian dalamMicrosoft Word (font Times New Roman, ukuran 12, spasi 1,5) maksimal 1.500 katake kesengsemlasem@gmail.com dengansubject “Lomba Cerita Rakyat”. Ada hadiah-hadiah menarik berupa uang tunai untuk tiga pemenang (Juara 1, 2, dan 3). Karya-karya kamu akan dinilai oleh juri, yaitu Denty Piawai Nastitie, jurnalis Harian Kompas dan pencinta budaya, serta Astri Apriyani, penulis fiksi (Emerging Writers untuk Ubud Writers & Readers 2013), penulis perjalanan, dan blogger.

Lomba ini didukung oleh Ibu Vivit Dina. Pemenang akan diumumkan pada 30 Agustus 2018.

Terakhir, selamat berlomba!

link lomba http://kesengsemlasem.com/id/2018/07/20/lomba-menulis-cerita-rakyat-lasem-dan-rembang-2018/

Instagram @kesengsemlasem

Comments